Tes kehamilan dengan OneMed dan Akurat







Pengalaman ketika pertama kali memakai test pack saat itu belum terlambat haid. Haid yang biasanya 28 hari, di hari ke 29 pagi biasanya sudah keluar darah haid. Iseng-iseng karena sudah sedia test pack, pagi itu saya coba cek. Test pack yang saya gunakan adalah OneMed dan Akurat.
Tadinya ingin beli sensitif tapi sayang saat itu sedang habis, hehe. Harga OneMed Rp3.500, dan Akurat 18.500.

Untuk tes kehamilan saya pakai air urin pertama yang keluar saat pagi. Urin yang keluar awal saya buang, lalu saya tampung urin selanjutnya. Saat itu karena dadakan, jadi hanya memakai tempat seadanya, bekas air mineral gelas, hehe.

Pertama yang saya celupkan OneMed. Ketika dicelupkan, tidak perlu menunggu lama langsung keluar hasil. Kalau dikemas ada tulisan 15 detik, sepertinya itu tidak sampai 15 detik strip 2 sudah terlihat. Karena kaget dengan hasilnya, lalu saya mencoba dengan Akurat. Untuk akurat agak lama keluar hasilnya. Hampir 30 detik, seperti yang tertulis di kemasannya, baru hasil dapat terlibat.

Dari tes kedua test pack itu, menurut saya harga test pack tidak berpengaruh signifikan pada hasil tes kehamilan. Jadi untuk bunda yang mau ngirit, pakai test pack yang murah saja bun, hehe :D 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

TEORI ATRIBUSI (1) : Teori Atribusi Harrold Kelley

Auto anamnesa dan Alo anamnesa